SEPUTAR TEKNOLOGI DALAM KEHIDUPAN DI DUNIA MAYA MAUPUN DUNIA NYATA
Oleh : Zoro yang tersesat
Ribuan tahun yang lalu, teknologi tak semaju jaman ini. Teknologi telah membantu umat manusia dalam menjalani kehidupan, mulai dari transportasi, medis, lingkungan, dan lainya. Banyak dampak yang kita peroleh dari penemuan teknologi ini. Artikel yang saya tulis ini adalah hal tentang teknologi dalam kehidupan sehari-hari, artikel yang saya cantumkan dengan gambar sebagai pemanis buatan.😊
Teknologi mengacu pada ilmu alat, teknik, kerajinan, dan sistem. Teknologi merupakan kumpulan alat, aturan, sistem, prosedur yang mewakili penerapan pada pengetahuan ilmiah atau sains. Dengan kata lain, teknologi memainkan peran penting dalam membentuk kehidupan di masyarakat. Banyak manfaat dari teknologi yang dapat meningkatkan kualitas hidup kita dan meringankan tugas kita(sekolah, pekerjaan, pertemanan, hiburan).
JENIS TEKNOLOGI seperti teknologi informasi, teknologi komunikasi, teknologi pendidikan, dan teknologi transportasi. Dengan banyaknya teknologi tersebut jelas sangat membantu kehidupan kita. Mulai mudahnya mencari informasi, berkomunikasi/ tanya kabar meskipun dengan jarak yang sangat jauh, membantu peserta didik dalam hal belajar seperti menggunakan media proyektor, ppt, komputer, bahkan dengan adanya penemuan transportasi kita dengan mudah mempersingkat jarak perjalanan. “Mencari sebuah aturan untuk memahami sesuatu, proses melelahkan itu disebut dengan Ilmu Pengetahuan” – senku.
DAMPAK TEKNOLOGI ada dua dampak dalam penemuan teknologi sisi positif dan sisi negatif. Teknologi didunia medis seperti alat bantu pernapasan, elektrokardiograf(EKG), dan masih banyak lagi. Sisi positifnya adalah membantu pasien agar cepat sembuh. Dilingkungan dampak positif terasa di kalangan masyarakat contohnya mempromosikan UMKM, berkomunikasi dengan teman/kerabat meski di luar pulau, berkendara dengan mudah nyaman dan aman. Dampak positif teknologi Masilah banyak dalam kehidupan. Berikutnya merupakan dampak negatif dari teknologi, dampak negatifnya dapat kita lihat di sekitar kita. Pada saat ini teknologi disalahgunakan untuk hal-hal yang tidak baik seperti sebagai alat komunikasi pengedar barang-barang ilegal, prostitusi, kecanduan dan masih banyak. Kecanduan teknologi di sisi negatif sangatlah buruk bagi kesehatan fisik dan mental. Anak yang sudah kecanduan teknologi khususnya game online membuatnya tak bisa mengontrol emosi nya.
Dari banyaknya dampak teknologi di kedua sisi itu kembali lagi kepada diri sendiri bagaimana cara kita memanfaatkan teknologi dengan benar (tergantung pilotnya).
TEKNOLOGI DARI MASA KE MASA perkembangan teknologi terbilang sangat cepat. Penemuan di setiap dekade nya ada hubungannya dengan teknologi. Pada jaman dulu teknologi yang digunakan masih dalam bentuk yang kurang efisien bahkan berat. Teknologi selalu berevolusi di setiap waktunya. Kepuasan manusia tiada batasnya, manusia akan mencari/menciptakan hal-hal baru bahkan unik.
Jaman dulu mobil adalah kendaraan yang populer bahkan hanya kalangan atas yang mampu memilikinya, bahkan di jaman sekarang itu berlaku. Mobil jaman dulu menggunakan mesin disel/mesin uap. Seiring berjalannya waktu dan berkembangnya teknologi mobil mengalami perubahan baik di mesin, desain, tipe dan lainnya.
Mobil sekarang banyak jenisnya bahkan ada yang di khusus kan untuk medan tertentu. Desain mobil sekarang dibuat sesederhana mungkin dan elegan. Mobil sekarang menggunakan minyak bumi sebagai BBM, yang membuat nya lebih halus suara nya. Selain BBM jaman sekarang kendaraan menggunakan listrik sebagai bahan penggeraknya.
Evolusi teknologi yang sangat cepat ini juga sebagai ancaman jika di salah gunakan. Informasi adalah senjata terkuat itu di buktikan bahwa resep/informasi di rahasiakan oleh pihak tertentu. Teknologi yang kita gunakan hanyalah sebagian kecil dari penemuan yang akan berevolusi dikemudian hari. Kegilaan manusia terhadap teknologi bisa menjadi bumerang untuk peradaban manusia. Sekarang manusia berlomba-lomba menciptakan sebuah robot dengan sistem AI. Sebagian robot yang sudah tercipta adalah dasar robot di masa depan.
Sejarah ditulis oleh pemenang bukanlah omong kosong, gambar-gambar yang kita lihat ada bukti bahwa terciptanya sebuah penemuan akan diabadikan. Untuk penemuan yang dirasa mengancam akan dimusnahkan. Foto adalah bukti dari diabadikannya sebuah momen. Sebuah benda kecil yang dapat mengingatkan dalam momen tersebut. Bahkan kita juga tetap dapat melihat manusia yang sudah mati di dalam foto.
KESIMPULAN teknologi yang kita gunakan, baik/buruknya tergantung pada cara kita menggunakannya. Banyak manfaat dalam penemuan teknologi ini, bahkan sangat menguntungkan bagi peradaban manusia. Evolusi teknologi tak akan pernah berhenti dan akan terus berinovasi guna memecahkan masalah-masalah manusia. Bijaklah dalam berteknologi untuk dirimu sendiri/orang lain. Sejauh apa pun kau berlayar, rumah adalah tempatmu untuk pulang.
(teknologi transportasi laut)
0 Comments