APA SIH TEKNOLOGI ITU?

Uploaded by ZakaFahmi

January 16, 2023

APA SIH TEKNOLOGI ITU?

Oleh : Diqa Nahdliya Azmi

Universitas Islam Negeri Salatiga

Email : diqanahdliyaazmi@gmail.com

Abstrak

Pengertian Teknologi dalam KBBI(Kamus Besar Bahasa Indonesia),kata teknologi mengandung arti metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis,ilmu pengetahuan terapan atau keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yangdiperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Oleh karena itu kita diwajibkan belajar teknologi agar bisa mengetahui dunia luar dan dalam,dengan teknologi kita akan mudah mencari segala hal,mengetahui segala hal,menjelaskan segala hal. Dan teknologi itu terapan atau metode cara tertentu agar dapat sesuai yang diinginkan manusia dan mempermudah manusia.

Kata Kunci : Teknologi

Abstract

The definition of technology in the KBBI (Big Indonesian Dictionary), the word technology means the scientific method to achieve practical goals, applied science or all the means to provide the goods needed for the continuity and comfort of human life. Therefore we are required to learn technology so that we can know the outside and inside world, with technology we will easily find everything, know everything, explain everything. And technology is applied or a certain method so that it can be according to what humans want and make it easier for humans.

Keywords : Technology

Pendahuluan 

Teknologi biasanya dikaitkan dengan dunia digital,di Indonesia tercatat mengalami peningkatan terhadap dunia digital sejak pandemi Covid 19 yang melanda sejak awal 2020 hingga 2022 ini. Tidak di Indonesia saja,tetapi seluruh dunia mengalami pandemi Covid 19 tersebut. Oleh karena itu Menteri Pendidikan memutuskan pembelajaran dengan sistem online atau biasa disebut daring,mulai lewat aplikasi WhatsApp,Telegram,Google meet,Google Kelas(Classroom),Zoom,dan lain sebagainya. Di Indonesia terdampak pembelajaran online tersebut dimulai dari SD,SMP,SMA hingga di Dunia Perkuliahan,banyak orang tua jenuh karena anaknya selalu memegang Smartphone dengan alasan tugas,akan tetapi justru anak-anak tersebut bermain online,oleh karena itu image orang tua terhadap teknologi itu sangat merugikan. Bukan hanya orang tua saja yang jenuh tetapi Mahasiswa juga jenuh bahkan sampai mengeluh karena posisi di rumah tetapi UKT Uang Kuliah Tunggal tetap bayar. Dibalik semua itu seharusnya bisa memanfaatkan teknologi,terlebih di teknologi informasi. Oleh karena itu masyarakat Indonesia harus menggunakan teknologi dengan baik dan bijak,teknologi informasi terutama pada alatnya seperti Smartphone,laptop,tablet,dan lain sebagainya. Teknologi informasi harus betul-betul dipergunakan secara maksimmal seperti belajar untuk mengelola bisnis,belajar bahasa asing,mengikuti event-event lomba maupun seminar,dengan itu kita bisa memanfaatkan wajtu dengan baik. Akan tetapi kita harus membahas terkait teknologi itu baik bukan buruk,padahal teknologi tersebut merupakan suatu pemecahan permasalahan atau penerapan bukan tentang Smartphone maupun laptop. Oleh karena itu perlu pemecahan masalah tentang apa pengertian teknologi itu sendiri? 

Baca juga :   Windows vs. macOS mana yang paling unggul ?..

Metode Penelitian

Menurut para Ahli teknologi mempunyai beberapa pengertian

1.Iskandar Alisyahbana 

 Merumuskan lebih jelas dan lengkap tentang definisi teknologi yaitu cara melakukan sesuatu untuk memenuhi kebutuhan manusia dengan bantuan alat dan akal sehingga seakan-akan memperpanjang, memperkuat, atau membuat lebih ampuh anggota tubuh, panca indera, dan otak manusia. Teknologi telah dikenal manusia sejak jutaan tahun yang lalu karena dorongan untuk hidup yang lebih nyaman, lebih makmur dan lebih sejahtera(1980:01).

2.Miarso (2007)

Pendapat lainnya mengenai pengertian teknologi diungkapkan oleh Miarso (2007) yang mengungkapkan bahwa teknologi merupakan suatu bentuk proses yang meningkatkan nilai tambah. Proses yang berjalan tersebut dapat menggunakan atau menghasilkan produk tertentu, dimana produk yang dihasilkan tidak terpisah dari produk lain yang telah ada. Lebih lanjut disebutkan pula bahwa teknologi merupakan suatu bagian dari sebuah integral yang terdapat di dalam suatu sistem tertentu.

3.Poerbahawadja Harahap

Harahap menjelaskan bahwa penggunaan kata teknologi pada dasarnya mengacu pada sebuah ilmu pengetahuan yang menyelidiki tentang cara kerja di dalam bidang teknik, serta mengacu pula pada ilmu pengetahuan yang digunakan dalam pabrik atau industry tertentu. Definisi ini tentu saja sangat mengacu pada definisi praktis dari teknologi, yang banyak ditemukan pada pabrik-pabrik dan juga industry tertentu.

Teknologi juga mempunyai beberapa tujuan 

  1. Untuk mempertahankan kehidupan bukan untuk menghancurkan  kehidupan
  2. Untuk perdamaian bukan untuk permusuhan
  3. Untuk mempermudah kerja manusia
  4. Untuk mempercedas manusia

Pembahasan 

Pengertian Teknologi dalam KBBI(Kamus Besar Bahasa Indonesia),kata teknologi mengandung arti metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis,ilmu pengetahuan terapan atau keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yangdiperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Di dalam Islam terdapat banyak sekali teknologi yang berkembang sampai sekarang

  1. Teknologi Pertanian 
  2. Teknologi Militer
  3. Teknologi Arsitektur(Sipil)
  4. Teknologi Jam
Baca juga :   Mengapa Penggunaan VPS Windows Pada Trading Forex adalah Pilihan Terbaik

 

A. Teknologi Pertanian 

Para ilmuwan Muslim mengenalkan sistem pengolahan lahan yang lebih modern. Beberapa di antaranya adalah penggunaan saluran irigasi, kincir air, ataupun cara tanam. Terdapat beberapa disiplin ilmu yang memberikan kontribusi, antara lain astronomi, botani, agronomi, klimatologi, hidrologi, ekologi, ataupun ekonomi. Singkat kata, hampir tidak ada satu aspek pun dalam pertanian yang tidak dirambah oleh ilmu pengetahuan. Praktik pertanian pun menjadi industri besar serta menopang kemakmuran. Masa itu lantas dikenal sebagai periode revolusi hijau atau revolusi pertanian. Umat Muslim mewujudkannya dengan mengembangkan metode pertanian yang paling maju pada zamannya. Dengan pengetahuan pra dan pascatanam yang dimilikinya, para petani Muslim berkemampuan baik dalam membuka lahan dan membudidayakan tanaman buah dan sayuran.

B. Teknologi Militer

Menguasai teknologi persenjataan merupakan salah satu faktor yang membuat Kekhalifahan Islam di masa kejayaan menjadi begitu tangguh. Selain mumpuni dalam seni pembuatan pedang, dunia Islam pun mampu menggenggam teknologi pembuatan bubuk mesiu – bahan peledak yang digunakan untuk meriam. Sesuatu yang baru diketahui peradaban Barat pada abad ke-14 M. Meski sejumlah pakar bersepakat bahwa mesiu (gunpowder) pertama kali ditemukan peradaban Cina pada abad ke-9 M. Namun, fakta sejarah juga menyebutkan bahwa ahli kimia Muslim bernama Khalid bin Yazid (wafat tahun 709 M) sudah mengenal potassium nitrat (KNO3) — bahan utama pembuat mesiu — pada abad ke-7 M. Dua abad lebih cepat dari China.

C.Teknologi Arsitektur(Sipil)

Islam mempunyai Arsitektur yang terkenal di dunia sehingga menjadi destinasi wisata kalangan umat islam seperti Masjid Quba dan Nabawi yang di bangun di zaman Nabi Muhammad SAW yang dibangun sebelum dan sesudah Nabi Muhammad SAW hijrah,tetapi masjid tersebut mengalami renovasi dan pembaharuan sehingga agar lebih terawat dan klasik islami lebih terjaga juga.

Baca juga :   Berbagai teknologi yang begitu mustahil perlahan - lahan muncul

D. Teknologi Jam

Ajaran pentingnya memanfaatkan waktu telah melecut para sarjana Muslim untuk menciptakan alat pengukur waktu, yakni jam. Selain didesak tuntutan hidup, pembuatan jam di dunia Islam juga didorong kebutuhan keagamaan. Dengan menguasai teknologi pembuatan jam, umat Islam bisa mengetahui secara pasti waktu shalat.  Apalagi Nabi Muhammad SAW mengajarkan umatnya agar menunaikan shalat tepat pada waktunya. Sebelum jam diciptakan, peradaban manusia menggunakan matahari sebagai patokan waktu. Jika matahari tepat di atas kepala, menunjukkan waktu sudah tengah hari atau sore. Ketika matahari dekat dengan kaki langit, berarti waktu sudah mendekati pagi atau malam.

Dari penjelasan diatas banyak sekali yang ditemukan beberapa teknologi,itu baru di islam bagaimana kalau dari berbagai pandangan lain dan agama lain. Oleh karena itu kita diwajibkan belajar teknologi agar bisa mengetahui dunia luar dan dalam,dengan teknologi kita akan mudah mencari segala hal,mengetahui segala hal,menjelaskan segala hal. Dan teknologi itu terapan atau metode cara tertentu agar dapat sesuai yang diinginkan manusia dan mempermudah manusia.

Kesimpulan 

Pengertian Teknologi dalam KBBI(Kamus Besar Bahasa Indonesia),kata teknologi mengandung arti metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis,ilmu pengetahuan terapan atau keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yangdiperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Secara keseluruhan teknologi bukanlah hal yang harus dihindari apalagi dijauhi,justru dengan teknologi kita akan memudahkan kita dan mencari hal yang baru sesuai zaman.

Daftar Pustaka

iPusnas

Islam dan Teknologi,Rahmat Sunnara : 2009

an-nur.ac.id

dosenit.com

republika.co.id

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *